Search

Bosan Sarapan dengan Nasi, Mi Goreng Bumbu Terasi Bisa Jadi Pilihan Menu! - Pos Belitung

POSBELITUNG.CO - Mi Goreng Bumbu Terasi menu sarapan nikmat yang mudah dibuat.

Jika bosan sarapan dengan menu nasi, Resep Mi Goreng Bumbu Terasi ini bisa jadi pilihannya.

Sepiring Resep Mi Goreng Bumbu Terasi yang nikmat dan praktis ini siap bikin perut kenyang deh.

Durasi: 30 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:
200 gram mi telur gepeng, direbus
1 sendok makan kecap manis
1 sendok makan kecap asin
100 gram ayam suwir
2 butir telur kocok lepas
75 gram kol iris
3 batang caisim potong-potong
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
150 ml kaldu ayam
2 batang daun bawang iris miring
3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:
4 siung bawang putih
6 butir bawang merah goreng
3 butir kemiri sangrai
1 buah tomat merah
1 1/2 sendok teh terasi, goreng

Cara Membuat Mi Goreng Bumbu Terasi:

1. Aduk rata mi dengan kecap manis dan kecap asin.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir. Sisihkan di pinggir wajan.

3. Masukkan ayam. Aduk rata. Tambahkan kol, dan caisim. Aduk sampai layu.

4. Masukkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang kaldu ayam. Masak sampai meresap dan sayur matang.

5. Tambahkan mi. Aduk sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

Artikel ini telah tayang di Sajian Sedap dengan judul Resep Mi Goreng Bumbu Terasi Enak, Solusi Pintar Agar Tidak Bosan Menyantap Nasi Di Pagi Hari

Let's block ads! (Why?)



"nasi" - Google Berita
February 12, 2020 at 09:41PM
https://ift.tt/31M1GTr

Bosan Sarapan dengan Nasi, Mi Goreng Bumbu Terasi Bisa Jadi Pilihan Menu! - Pos Belitung
"nasi" - Google Berita
https://ift.tt/2IdrjUu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bosan Sarapan dengan Nasi, Mi Goreng Bumbu Terasi Bisa Jadi Pilihan Menu! - Pos Belitung"

Post a Comment

Powered by Blogger.