Search

Yuk Bikin Nasi Goreng di Rumah Seenak Buatan Abang-Abang - HARIANACEH.co.id

NASI goreng termasuk salah satu hidangan yang disukai banyak kalangan. Selain itu, masaknya pun sangat praktis.

Selain praktis, nasi goreng juga bisa disantap bukan hanya sebagai menu sarapan pagi hari. Tetapi juga sebagai hidangan untuk makan siang dan makan malam.

Bicara tentang hidangan nasi goreng, tak dipungkiri sebagian banyak dari kita pasti heran mengapa jika memasak nasi goreng sendiri di rumah, rasanya tidak selezat nasi goreng buatan abang-abang.

Padahal dari segi bahan-bahan dan juga bumbu, semua sudah diikuti sama persis. Jadi bingung kan, kenapa rasanya tak seenak nasi goreng buatan abang-abang?

Jangan salah! Ternyata meskipun terbilang sebagai hidangan praktis, ternyata tak semua orang memahami trik masak nasi goreng yang lezat, bahkan seenak nasi goreng buatan abang-abang.

Dituturkan Chef Rendy Kong, saat Anda ingin masak nasi goreng seenak buatan abang-abang, jangan takut memasak dengan api besar. Namun sebetulnya, trik ini belum familier di masyarakat.

“Tipsnya jangan pernah takut api, kebiasaan kita umumnya memang belum familiar. Diajarin kalau masak itu api jangan gede-gede.

Justru ketika api besar dan minyak sudah panas, telurnya jadi ada suntikan aroma smokey,” ujar Chef Randy saat dijumpai Selasa (25/2/2020) dalam acara “Memasak Nasi Goreng Lezat Dengan Mudah Dengan Hadirnya Sasa Nasi Goreng” di kawasan Kramat Pela, Jakarta Selatan.

Coba perhatikan, saat abang-abang penjual nasi goreng itu masak, pasti wajannya diletakkan di atas api besar. Ditambah lagi kalau minyak sudah panas, masak jadi lebih mantap.

Kemudian Anda harus memasak telur dan bumbu sampai aromanya wangi dan matangnya pas. Baru selanjutnya api boleh diatur besar atau kecilnya.

Chef Randy menambahkan, sayangnya juga masih banyak orang keliru saat memasak nasi goreng. Terutama ketika menggunakan bumbu praktis.

Umumnya orang akan menuangnya bumbunya belakangan, baru memasukkan nasinya ke wajan. Padahal itu efeknya malah bikin wajan lengket.

“Kecilin api, baru masukin nasi yang mana lebih bagus nasi sisa semalam (kering dan sudah turun kandungan gulanya), baru terakhir itu masukin bumbunya baru deh gedein api kompornya,” pungkas Chef Randy.

Sumber: Okezone

Let's block ads! (Why?)



"nasi" - Google Berita
February 25, 2020 at 06:30PM
https://ift.tt/38Z3hrK

Yuk Bikin Nasi Goreng di Rumah Seenak Buatan Abang-Abang - HARIANACEH.co.id
"nasi" - Google Berita
https://ift.tt/2IdrjUu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Yuk Bikin Nasi Goreng di Rumah Seenak Buatan Abang-Abang - HARIANACEH.co.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.