Search

Sarapan Makin Nikmat dengan Omurice, Nasi Goreng Selimut Telur Ala Jepang - Bobo

Bobo.id – Di Indonesia, kita sering sekali sarapan nasi dengan lauk telur, atau nasi goreng. Kadang-kadang, keduanya digabungkan.

Kita juga bisa menggabungkan menu nasi goreng dan telur tapi dengan resep ala Jepang, teman-teman, yaitu Omurice!

Omurice adalah makanan Jepang yang memiliki pengaruh kebudayaan negara barat.

Cara membuatnya tidak sulit, kok! Kita cari tahu serba-serbi dan cara membuat Omurice, yuk!

Omurice, Perpaduan Masakan Jepang dan Gaya Memasak Amerika

Pada abad ke-20, negara Jepang semakin dikenal di dunia, terutama di negara-negara barat seperti Amerika Serikat.

Di Jepang pun, kebudayaan dari dunia barat, termasuk makanan juga mulai dikenal.

Karenanya, orang Jepang pada era Meiji mengembangkan teknik memasak yang disebut yōshoku, artinya makanan barat.

Makanan yang dibuat dengan yōshoku ada banyak macamnya, tapi salah satu yang paling terkenal adalah Omurice!

Salah satu makanan klasik khas Amerika Serikat adalah omelet, teman-teman.

Karena teknik memasak yōshoku ini memadukan masakan Amerika dengan bahan-bahan dari Jepang, maka terciptalah Omurice, yaitu nasi goreng Jepang yang diselimuti telur omelet lembut.

Kadang ada juga Omurice yang diberi saus, kari, kaldu, mayones, sampai keju yang meleleh.

Menu Omurice ini sangat digemari oleh anak-anak di Jepang, lo!

Ayo, coba kita buat Omurice untuk menu sarapan di akhir pekan! Pstt.. Bobo juga punya resep omurice dengan siraman kuah kari, nih.

Baca Juga: Nonton Film Horor Sampai Makan Unagi, Ini Kebiasaan Orang Jepang Saat Musim Panas

Resep Omurice

Menu Omurice, nasi goreng dan telur ala Jepang

Sajian Sedap

Menu Omurice, nasi goreng dan telur ala Jepang

Bahan Membuat Omurice:

600 gram nasi

2 siung bawang putih, cincang halus

1/2 buah bawang bombai, cincang halus

1/2 buah paprika hijau, potong kubus kecil

150 gram udang, kupas, cincang kasar

1 sendok makan kecap inggris

3 sendok makan saus tomat

1/2 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

Baca Juga: Benarkah Kuning Telur Harus Dihindari? Cari Tahu 5 Mitos dan Fakta Makanan yang Banyak Dipercaya, yuk!

Bahan Omelet:

3 butir telur

1/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

Cara Membuat Omurice:

1. Tumis bawang putih, bawang bombai dan paprika sampai harum. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna.

2. Masukkan nasi. Aduk rata. Bubuhi kecap inggris, saus tomat, garam, dan merica. Aduk sampai matang. Sisihkan.

3. Campur telur, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.

4. Tuang setengah bagian di dalam wajan antilengket. Biarkan berkulit. Taruh nasi di atasnya. Lipat telur menutupi nasi hingga membentuk telur 1/2 lingkaran.

5. Sajikan bersama saus tomat di atasnya.

Jika teman-teman ingin membuat versi omurice dengan siraman kari, teman-teman perlu membuat karinya dengan bahan dan cara di bawah ini, ya!

Resep Omurice dengan kuah kari

Screenshot Youtube Sajian Sedap

Resep Omurice dengan kuah kari

Baca Juga: Sama-sama Populer, Kari di India dan Jepang Rupanya Berbeda, lo!

Bahan Kari untuk Omurice:

100 gr kentang, cuci bersih, rebus, potong-potong

1 buah bawang bombai, potong-potong kotak

2 siung bawang putih, cincang halus

2 btr cengkeh

1 buah kapulaga, memarkan

2 cm kayu manis

1 cm jahe, memarkan

3 buah paha ayam fillet, potong kotak-kotak

2 buah wortel, potong-potong bulat 1 cm

2 blok kari batangan

1 sdt paprika bubuk

1 1/2 sdt garam

1/8 sdt merica bubuk

750 ml air

2 sdm minyak untuk menumis

Cara Membuat Kuah Kari Omurice:

1. Tumis bawang bombai, bawang putih, cengkeh, kapulaga, kayu manis dan jahe sampai harum. Masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna.

2. Masukkan kentang dan wortel, aduk rata. Tambahkan kari, paprika bubuk, garam dan merica bubuk dan aduk rata.

3. Masukkan air dan aduk rata. Masak sampai matang.

Kamu juga bisa mengganti isian telur maupun kuah karinya dengan bahan yang kamu suka seperti jamur, jagung, atau yang lainnya!

Mudah dan lezat, bukan? 

Baca Juga: Mulai dari Ramen Hingga Udon, Apa Perbedaan 8 Jenis Mi Khas Jepang?

Lihat video ini juga, yuk!

 

Video Pilihan

PROMOTED CONTENT

Let's block ads! (Why?)



"nasi" - Google Berita
February 01, 2020 at 05:15PM
https://ift.tt/2Uh2mON

Sarapan Makin Nikmat dengan Omurice, Nasi Goreng Selimut Telur Ala Jepang - Bobo
"nasi" - Google Berita
https://ift.tt/2IdrjUu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sarapan Makin Nikmat dengan Omurice, Nasi Goreng Selimut Telur Ala Jepang - Bobo"

Post a Comment

Powered by Blogger.