Search

Harum Pulen Nasi Jeruk dengan Topping Lauk Enak Ada di Sini - Detikcom

Jakarta -

Nasi yang diolah dengan daun jeruk paling enak disantap dengan berbagai lauk. Seperti nasi jeruk dengan ayam tangkap dan sambal dori yang digemari banyak orang.

Nasi jeruk ini populernya sama seperti nasi bakar atau nasi uduk. Ciri khasnya terletak pada penggunaan daun jeruk purut yang digerus halus untuk menambah aroma hingga cita rasa dari nasi. Kini banyak tempat makan yang menjual nasi jeruk dengan aneka topping enak.

Mulai dari nasi jeruk yang dipadukan dengan potongan ikan dori berlapis sambal matah, lalu nasi jeruk dengan kering kentang dan ayam tangkap khas Aceh, sampai nasi jeruk dengan ayam batubara yang harum gurih semuanya ada di sini.

1. Gerobak Betawi

Harum Pulen Nasi Jeruk dengan Topping Lauk Enak Ada di SiniFoto: Istimewa


Mampir ke wilayah , ada restoran Gerobak Betawi yang sejak dulu terkenal dengan nasi daun jeruknya yang harum, pulen, dan gurih. Di Gerobak Betawi ini menawarkan nasi jeruk, dengan aneka lauk khas rumahan ala Betawi yang bikin ngiler.

Menu yang paling populer ada Nasi Jeruk Aja, dengan pilihan lauk seperti ayam goreng kremes, iga sapi penyet, cumi asin sambal ijo, tumis pedas, sate usus, hingga pete bakar yang bikin makan semakin semangat.

Gerobak Betawi
Ruko Cordoba, Blok F No. 15,
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara.
Telp: 021 56983536

2. Nasi Jeruk Mangia

Harum Pulen Nasi Jeruk dengan Topping Lauk Enak Ada di SiniFoto: Istimewa


Mangia tidak hanya terkenal dengan makanan cantik, dan tempat yang asyik saja. Sejak tahun 2013, Mangia punya menu nasi jeruk yang terkenal, bahkan sampai dibuat khusus Nasi Jeruk by Mangia. Menu yang paling populer di sini ada Nasi Jeruk Sambal Dori.

Tampilan nasi jeruk, dengan ikan dori yang digoreng kering, kemudian di atasnya diberikan sambal matah segar dengan sereh, pelengkapnya ada keripik bayam yang bikin ngiler. Selain itu tersedia juga menu lainnya seperti Nasi Goreng Kecombrang, hingga Striploin Bumbu Rujak yang tak kalah unik.

Mangia Coffee & kitchen
Hotel Verse Luxe, Jl. KH. Wahid Hasyim No.131.
Kebon Kacang, Jakarta Pusat.
Telp: (021) 3919041

3. Limau

Harum Pulen Nasi Jeruk dengan Topping Lauk Enak Ada di SiniFoto: Istimewa


Spesialis menyajikan rice bowl dengan nasi jeruk, dan aneka topping. Limau punya banyak pilihan menu nasi jeruk yang bikin laper. Nasi jeruknya berwarna kehijauan, aromanya harum, dan rasanya gurih. Lauk yang ditawarkan juga tak hanya sekedar dori atau salted egg saja.

Ada menu Crazy Rich Wagyu yang disajikan dengan telur mata sapi, kemudian ada Chili Garlic yang pedas menyengat. Hadir juga menu nasi jeruk dengan topping sate, berbumbu kacang, atau bumbu taichan yang tak kalah enak. Porsinya juga banyak lho, dijamin kenyang.

Limau Rice Bowl
Jl. Joglo Raya No. 28A, Kebayoran Lama, Jakarta.
Telp: +62 878 7287 3191

4. Nasi Jeruk Tanggal Tua

Harum Pulen Nasi Jeruk dengan Topping Lauk Enak Ada di SiniFoto: dok. detikFood


Di wilayah Fatmawati, ada tempat makan yang enak, menyajikan nasi jeruk dengan aneka lauk gaya rumahan yang cukup beragam. namanya Nasi Jeruk Tanggal Tua, dengan konsep rice bowl, di mana nasi jeruk disajikan dengan kering kentang, telur balado, selada, dan pilihan lauk sesuai selera.

Kalau makan di sini jangan lewatkan menu Nasi Jeruk Tanggal Tua Dendeng Cabe Hijau, dendeng disajikan dalam potongan kecil, kemudian dioleskan sambal hijau di atasnya. Ada juga Nasi Jeruk Tanggal Tua Ayam Tangkap khas Aceh, Nasi Jeruk Tanggal Tua Dori Sambal Matah yang enak dan segar, hingga Nasi Jeruk Daging Geprek.

Baca Juga: Nasi Jeruk Tanggal Tua: Ada Rice Bowl Nasi Jeruk Pakai Lauk Masakan Rumahan

Nasi Jeruk Tanggal Tua
Jl. Cipete Raya No. 2A
Fatmawati, Jakarta Selatan
Telp: 081310378107

5. Gaaram

Harum Pulen Nasi Jeruk dengan Topping Lauk Enak Ada di SiniFoto: Istimewa


Kalau tempat makan yang satu ini, merupakan usaha baru dari Gibran Rakabuming dengan Chef Arnold Poernomo. Setelah sukses mendirikan Mangkokku, kini hadir Garam dengan menu rice bowl kekinian, dan pilihan nasi yang tak kalah menarik.

Di menu Nasi Campur Gaaram nya, nasi putih diganti dengan nasi jeruk yang gurih dan memiliki aroma harum rempah. Nasi jeruk disandingkan dengan kulit ayam goreng renyah, otak-otak, dan ayam batubara yang terkenal dengan warna hitamnya.

Gaaram
Lippo Mall Kemang, Avenue of the Star Lt.UG.
Kemang, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Ayam Afrika: 24 Jam Bisa Makan Kambing dan Ayam Goreng Afrika di Sini

Simak Video "Santap Pedas Segar Gurame Sambal Matah di Resto Instagramable"
[Gambas:Video 20detik]
(sob/odi)

Let's block ads! (Why?)



"nasi" - Google Berita
January 23, 2020 at 12:00PM
https://ift.tt/2TPELVm

Harum Pulen Nasi Jeruk dengan Topping Lauk Enak Ada di Sini - Detikcom
"nasi" - Google Berita
https://ift.tt/2IdrjUu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harum Pulen Nasi Jeruk dengan Topping Lauk Enak Ada di Sini - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.