TRIBUNSOLO.COM - Nasi goreng menjadi makanan yang khas di Indonesia.
Selain kemudahan dalam membuatnya nasi goreng juga cocok dimakan pada waktu apapun.
Resep Nasi Goreng Hijau Terasi yang enak ini bisa buat kita jadi serasa sarapan di hotel mewah.
Memiliki sensasi rasanya yang mewah dan berbeda, Resep Nasi Goreng Hijau Terasi juga bisa dibuat seperti nasi goreng pada umumnya.
Keluarga di rumah pasti jadi semangat sarapan kalau sudah ada Resep Nasi Goreng Hijau Terasi.
Menu ini cocok untuk keluarga dirumah yang sedang berakhir pekan.
Dikutip dari Sajiansedap.grid.id berikut resep Nasi Goreng Hijau Terasi
Waktu: 30 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan:
500 gram nasi putih
50 gram teri nasi goreng
1 1/4 sendok teh garam
1 batang daun bawang, diiris miring
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
4 buah cabai hijau besar, dibuang bijinya
2 buah cabai hijau keriting
4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 sendok teh terasi, bakar
Pelengkap:
4 buah telur ceplok
150 gram kerupuk udang
1 buah mentimun, dipotong-potong
Cara Membuat Nasi Goreng Hijau Terasi:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan daun bawang sampai harum.
2. Masukkan nasi, teri nasi, dan garam. Aduk sampai matang.
3. Sajikan bersama pelengkap.
• Resep Waffle Taco Enak, Sarapan Kreatif yang Bisa Jadi Rebutan Keluarga
• Resep Kerang Tumis Tomat, Olahan Mudah untuk Pecinta Seafood
"nasi" - Google Berita
November 01, 2019 at 12:18PM
https://ift.tt/36oekK3
Resep Mudah Nasi Goreng Hijau Terasi, Menu Sarapan Hotel yang Bisa Dibuat di Rumah - Tribun Solo
"nasi" - Google Berita
https://ift.tt/2IdrjUu
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Resep Mudah Nasi Goreng Hijau Terasi, Menu Sarapan Hotel yang Bisa Dibuat di Rumah - Tribun Solo"
Post a Comment